Cara Mengetahui Jumlah Kata Halaman Blog Atau Website

Blogger

Selamat datang di web TulisanIB. Di artikel kali ini penulis akan memberitahukan sebuah tutorial bagaimana caranya mengetahui jumlah kata dari halaman blog atau halaman website yang berada di internet dengan cepat dan mudah.

Bagi kalian yang belum tahu bagaimana caranya menghitung jumlah kata sebuah halaman blog atau website di internet, kalian datang di artikel yang tepat sekali.

Di sini saya ingin menghitung jumlah kata dari halaman artikel "Cara Blok Website Agar Kita Tidak Bisa Membukanya di Komputer Atau PC" yang telah penulis terbitkan dibulan September tahun 2020 sebelumnya. Kira-kira berapa ya jumlah katanya dari halaman tersebut?

Yuk langsung saja bagi yang ingin menghitung jumlah kata bisa mengikuti tutorial berikut di bawah ini.
  1. Pertama, kunjungi terlebih dahulu halaman WEB PAGE WORD COUNTER di website Wordcounter.net melalui link berikut ini:
    https://wordcounter.net/website-word-count
    Perhatian, di website Wordcounter.net terdapat gambar makhluk bernyawanya. Bagi kalian yang ingin menghilangkan gambar tetapi belum tahu caranya, kalian bisa baca artikel saya yang berjudul "Cara Mematikan Gambar Pada Browser dan Browsing di Internet Tanpa Menampilkan Gambar" untuk mengetahui caranya menghilangkan gambar pada browser.
  2. Jika halaman WEB PAGE WORD COUNTER telah terbuka, tulis atau taruh link halaman blog atau website yang ingin dihitung jumlah katanya pada kolom yang telah disediakan.
  3. Lalu klik tombol yang bertuliskan "Count Words" yang berwarna biru muda.
    WEB PAGE WORD COUNTER
  4. Selesai, maka akan ditampilkan berapa jumlah kata yang berada di halaman blog atau website tersebut. Ternyata halaman artikel "Cara Blok Website Agar Kita Tidak Bisa Membukanya di Komputer Atau PC" yang telah penulis terbitkan dibulan September tahun 2020 sebelumnya memiliki jumlah kata kurang lebih 1362 kata. 1362 kata ini mencakup keseluruhan kata-kata pada halaman artikel "Cara Blok Website Agar Kita Tidak Bisa Membukanya di Komputer Atau PC" website TulisanIB tersebut termasuk di dalamnya kata-kata artikel yang telah kita tulis dan publikasikan maupun kata-kata yang berada pada widget. Jadi bagi kalian yang menggunakan widget yang dinamis atau bisa berubah-ubah pada blog atau website kalian seperti widget Artikel Populer, Artikel Acak, Artikel Terbaru maka mungkin bisa saja jumlah katanya akan berbeda dari waktu ke waktu mengikuti widget tersebut. Lain halnya jika kalian hanya menggunakan widget statis seperti widget Profil Penulis, widget tersebut tidak berubah-ubah isinya,maka jumlah kata pada halaman website atau blog kalian bisa stabil dan tidak berubah-ubah dari waktu ke waktu.
    Total Jumlah Kata


Bagaimana menghitung jumlah katanya? Mudah, cepat, dan simpel bukan? Insya Allah gampang kok. Masih belum paham juga? Bisa dibaca lagi tutorial di atas biar paham dan jelas.

Tutorial di atas penulis lakukan pada hari Minggu tanggal 7 Maret 2021 pada jam 17.27.30 sampai 17.27.46 (cepat banget 'kan?), jika berbeda dengan apa yang penulis sampaikan di atas silahkan untuk menyesuaikan ya.

Sekian apa yang bisa penulis sampaikan di artikel tutorial Cara Mengetahui Jumlah Kata Halaman Blog Atau Website ini, semoga artikel ini bermanfaat untuk kita dan semua orang juga teruntuk bagi yang sedang membutuhkan tutorial ini.

Artikel di rubrik Blogger lainnya yang boleh kalian baca: "Cara Pasang Font Google Fonts di Blog Blogspot (Blogger.com)".
  • Editorial: Muhammad Reza
  • Date Published: April 11, 2021
  • Date Updated: 2024-04-22T03:46:44Z
  • URL: https://www.tulisanib.eu.org/2021/04/cara-mengetahui-jumlah-kata-halaman-blog-website.html

  • Share on Social Media